Mengenal Mental Model dalam Pembelajaran Kimia bersama Prof. Barke

Pada hari Jumat, 12 Juli 2024, Prof. Dr. Hans-Dieter Barke dari Muenster University Jerman dapat hadir secara luring (luar jaringan) di Departemen Pendidikan Kimia, FMIPA, UNY. Prof. Barke menyampaikan presentasi tentang Mental Model dalam Pembelajaran Kimia dan dihadiri oleh mahasiswa Program Studi Sarjana, Magister, dan Doktoral Pendidikan Kimia. Tujuan dari kegiatan ini adalah menambah keilmuan dari mahasiswa terkait dengan mental model dalam pembelajaran kimia. Acara ini dipandu oleh moderator yaitu Yunilia Nur Pratiwi, M.Pd dan berjalan dengan tertib dan kondusif. Seluruh mahasiswa nampak antusias dan bersemangat dalam mengikuti kegiatan tersebut. Harapannya, banyak mahasiswa baik jenjang sarjana, magister, maupun doktoral yang mengambil topik tentang mental model pada tugas akhir mereka.

Penulis: Faiz Ilham Pratama, M.Pd. (SE Departemen Pendidikan Kimia)

Sumber Gambar: Yunilia Nur Pratiwi, M.Pd.